Purwokerto – Pemerintah Kabupaten Banyumas melalui Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga menggelar Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) cabang olahraga bola voli pasir. Kegiatan yang dilangsungkan di Lapangan Voli Pasir, kompleks GOR Satria Purwokerto ini berlangsung selama dua hari, Jumat–Sabtu, 18–19 April 2025, dan diikuti ratusan pelajar tingkat SMP dan SMA.
Hari pertama POPDA diikuti oleh 24 tim putra dan 20 tim putri dari jenjang SMP, sementara hari kedua akan diisi pertandingan 22 tim putra dan 7 tim putri dari jenjang SMA. Ketua panitia pelaksana, Nur Setyawan, menjelaskan bahwa kegiatan ini bukan hanya menjadi ajang pencarian bibit atlet berprestasi, tapi juga sarana pembinaan karakter pelajar melalui olahraga. “Selain untuk mencari atlet terbaik, kami ingin menyalurkan energi positif para pelajar agar tidak terjerumus ke hal negatif seperti tawuran atau gangster,” jelasnya.
Nur juga menambahkan, dari ajang ini akan disaring atlet voli pasir terbaik tingkat SMP yang nantinya akan membentuk tim Kabupaten Banyumas untuk berlaga di POPDA tingkat Provinsi Jawa Tengah pada Mei 2025. Sedangkan untuk kategori SMA, POPDA ini menjadi bagian dari seleksi menuju Pra-Kualifikasi Pekan Olahraga Provinsi (Pra-Porprov) Jawa Tengah tahun ini.
Pertandingan sendiri menggunakan sistem gugur dengan format two winning sets. Hal ini dipilih karena waktu pelaksanaan yang hanya berlangsung selama dua hari. Masea, salah satu peserta dari kategori SMA, menyatakan senang bisa ikut dalam ajang ini. “Seru banget, apalagi bisa ketemu tim-tim kuat dari sekolah lain. Harapannya sih bisa lanjut ke tingkat yang lebih tinggi,” ujarnya antusias.