74HssqAmpAieSQYdpeY0UHJ3eJx0ro2Bjc2BCzNj
Bookmark

Turunkan Pemain Lapis Dua, Bhayangkara Presisi Gagal Atasi STIN BIN

Turunkan Pemain Lapis Dua, Bhayangkara Presisi Gagal Atasi STIN BIN.(FOTO : Proliga)

CTVYOGYAKARTA
- Dengan menurunkan pemain lapis dua, tuan rumah Jakarta Bhayangkara Presisi gagal mengatasi  Jakarta STIN BIN dengan skor 0-3 (21-25, 18-25, 20-25) pada laga terakhir PLN Mobile Proliga 2023 di GOR UNY Yogyakarta, Minggu (19/2/2023).


Kemenangan STIN BIN ini memang pantas untuk pada laga tersebut turun dengan kekuatan penuh termasuk dua pemain asingnya, Isac Viana Santos dan Rozalin Penchev serta ditopang Dimas Saputra, Farhan Halim serta Jasen Natanael. 


Sedangkan Bhayangkara Presisi menurunkan pemain berbeda saat dikalahkan LavAni. Semua pemain yang diturunkan di set pertama adalah pemain muda yang diantaranya Alvin Daniel Pratama, Rendy Verdian hingga Frisca Abiantama. 


Meski mengandalkan pemain muda, Bhayangkara Presisi tetap bermain apik di tengah teror ratusan suporter STIN BIN yang terus memberikan dukungan. Pelatih Reidel Toiran juga menikmati permainan tim asuhannya itu. 


Kemenangan atas Bhayangkara Presisi menurut asisten pelatih STIN BIN, Agus Jumaedi memang sesuai dengan harapan. Apalagi menurunkan komposisi pemain utama bukan tanpa alasan. 


"Memang kami sengaja menurunkan pemain utama. Ini untuk roling. Apalagi pada pertandingan sebelumnya banyak yang tidak main. Ini demi persiapan final four," kata Agus usai pertandingan. 


Menurut dia, pada pertandingan terakhir di Yogyakarta pihaknya bisa mengetahui kesiapan pemain baik pemain utama maupun pelapis. Pihaknya menilai semua pemain dalam kondisi siap. 


"Kami tetap berusaha yang terbaik setiap diberikan kesempatan bermain. Memang masih ada kekurangan, tapi kami akan terus berusaha," kata salah satu pemain Jakarta STIN BIN Farhan Halim. 


Sementara itu, pelatih Bhayangkara Presisi, Reidel Toiran mengapresiasi permainan Alvin Daniel dan kawan-kawan. Menurut dia, pemain lapis kedua yang dimiliki terus mengalami peningkatan kemampuan sehingga tidak khawatir untuk laga final four. 


"Pertandingan tadi tidak menentukan. Kita sudah di final four. Makanya kami memberikan kesempatan pada pemain lapis kedua. Mereka cukup bagus," katanya saat dikonfirmasi.(*)

0

Posting Komentar