74HssqAmpAieSQYdpeY0UHJ3eJx0ro2Bjc2BCzNj
Bookmark

Bapas Kelas II Purwokerto Jalin Kerjasama APH di Banyumas, Ini Isinya

FOTO : Istimewa


CTVINDONESIA, BANYUMAS - Balai Pemasyarakatan Bapas Kelas II Purwokerto mempererat kerjasama dengan aparat penegak hukum lainnya di Kabupaten Banyumas melalui penandatanganan MoU kerjasama, Rabu Sore (13/4/2022).


Penandatanganan Mou kerjasama dilaksanakan sebagai tindak lanjut koordinasi awal yang dilaksanakan yang rutin dilaksanakan setiap tahunnya, di Aula Buken Banyumas dilanjutkan dengan berbuka puasa bersama klien.


Plt. Badan Pemasyarakatan Kelas II Purwokerto Slamet Wiryono, SPd. MM mengatakan MoU ini sebagai bentuk kerja sama dalam bidang penegakan hukun, dimana APH merupakan mitra Bapas kelas II purwokerto.


Foto : Istimewa

"Ini adalah bentuk kerjasama rutin yang diperuntukkan bagi warga binaan Bapas Kelas II Purwokerto khususnya anak-anak.Sebagai wujud untuk pemenuhan hak anak yang sedang tersandung kasus hukum,"katanya.


Ditambahkan, pihaknya juga bekerjasama dengan Pemkab Banyumas dalam hal ini Dinsospermades menyelenggarakan kegiatan tersebut. "


Ini sebagai upaya kami untuk peningkatan kapasitas terhadap anak yang sedang berhadapan dengan hukum. Harapannya mereka dapat menjadi pribadi yang mandiri dan unggul," ujarnya.


Sementara itu  Budi Sunaryanto Dinsospermades menuturkan, pihaknya juga sangat mendukung bentuk kerjasama dengan Bapas Kelas II Purwokerto, terlebih dengan penanganan anak yang bermasalah hukum.


"Kam mendukung penuh program ini dan berharap sinergitas antara kedua instasi terus dapat bejalan dengan baik,"katanya.


Dalam Mou tersebut Bapas Kelas II Purwokerto melakukan penandatanganan dengan Pengadilan Negeri Purwokerto, Kejaksaan Negeri Purwokerto, Kejaksaan Negeri Banyumas, Badan Narkotika Nasional Kabupaten banyumas, dan Pemkab Banyumas melalui Dnsospermades.(*)

0

Posting Komentar