74HssqAmpAieSQYdpeY0UHJ3eJx0ro2Bjc2BCzNj
Bookmark

Zyn Nabiha Hashindia Juara I Lomba Da'i Cilik Islamic Big Event 2021

Zyn Nabiha Hashindia Juara I Lomba Da'i Cilik Islamic Big Event 2021.(FOTO : Parsito)

BANYUMAS - Zyn Nabiha Hashindhia siswi Kelas V MI Ma'arif NU 1 Cilongok berhasil menjadi yang terbaik pada Lomba Da'i Cilik Islamic Big Event 2021 yang digelar Unit Kerohanian Islam Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto. 


Kegiatan yang digelar secara daring tersebut Zyn berhasil mengungguli Fathia Syifana Putri Arista dari SD Al Irsyad 01 Cilacap yang berhasil menjadi Juara 2 dan Lailatul Ghina Fi Sobah MI Ma'arif NU Beji yang menjadi Juara 3.


Penyerahan penghargaan berupa Piala, E- Sertifikat dan Uang Pembinaan diserahkan Selasa (02/11/2021) Sekretariat UKI FEB Lantai 2 Universitas Jenderal Soedirman.


Kepala MI Ma'arif NU 1 Cilongok Aat Maulida mengaku sangat bangga dan bersyukur, karena salah satu siswanya sudah berprestasi bukan hanya di tingkat kecamatan mewakili dari 400 siswa MI Ma'arif NU I Cilongok.


"Sebelum lomba bersama guru pendaping Najma Waidah, S.Pd.I mendampingi Zyn Nabiha Hashindhia berlatih intesif selama 1 bulan," katanya.


Aat Maulida menambahkan keberhasilan Zyn Nabiha Hashindhia menjadi juara bukanlah keberuntungan, karena ia telah menjadi juara di berapa kegiatan lomba yang sama, mulai level sekolah, kecamatan dan lomba yang lain.


Zyn Nabiha Hashindhia  mengaku senang kembali menjadi juara Pildacil.


"Alhamdulillah juara lagi," katanya singkat.(*)


Sumber : Mitra Pemkab Banyumas.

0

Posting Komentar