Hindari Kerumunan, Pembagian Bansos Kemensos Tahap 2 dibagikan Per-Kadus
Pembagian Bansos Kemensos berlangsung cukup tertib. Pembagian dilakukan terpusat di kantor Balai Desa Wangon. Satu-persatu warga yang termasuk dalam daftar penerima Bansos mendatangi meja petugas untuk mengisi daftar hadir dan menunggu giliran menerima Bansos Kemensos.
Pembagian Bansos dana Kemensos tahap dua ini langsung diserahkan oleh petugas Kantor Pos dibantu 15 Satuan Tugas Satgas Covid-19 Desa Wangon, turut disaksikan oleh aparat Bhabinkamtibmas, Polsek Wangon. Pembagian Bansos Kemensos ini merupakan program pemerintah untuk membantu warga yang terdampak mewabahnya Covid-19.
Kepala Desa Wangon Supriyadi S.Sos. Menuturkan, Untuk menghindari kerumunan dan membludaknya warga, dari jumlah empat kadus, Pembagian Bansos kemensos dilakukan per kadus. Pemdes menyediakan tempat duduk sesuai protokol kesehatan jaga jarak satu dengan yang lain serta pemeriksaan suhu, wajib memakai masker dan cuci tangan handsanitaizer.
"Diharapkan warga yang menerima bantuan mempergunakan dana Bansos dengan baik untuk keperluan yang utama. Kades berpesan dana Bansos ini digunakan sebaik-baiknya untuk keperluan sehari-hari ditengah pandemi covid-19),” ujar Supriyadi.(*)