74HssqAmpAieSQYdpeY0UHJ3eJx0ro2Bjc2BCzNj
Bookmark

FATAYAT NU ANAK CABANG BANYUMAS BAGI TAKJIL GRATIS

BANYUMAS - Anggota Fatayat Nahdatul Ulama (NU) Pimpinan Anak Cabang Banyumas kembali mengadakan bagi takjil gratis bagi masyarakat.

Kegiatan yang diikuti oleh 3 anggota Muslimat, 6 sahabat Fatayat dan 5 sahabat Banser dilaksanakan di grumbul Juwiring, desa Binangun, Kecamatan Banyumas, Jumat (22/5).

Sebanyak 300 bungkus takjil donasi dari muslimat ranting Kedunguter dibagikan dalam kegiatan kali ini. Grumbul Juwiring menjadi pilihan karena lokasinya yang jauh dari keramaian kota, salah satu daerah terpencil di Kecamatan Banyumas.

Selain pembagian takjil juga ada pembagian 10 paket sembako. Ibu Ratem salah satu penerima bantuan sembako adalah seorang nenek lanjut usia yang luput dari Program Keluarga Harapan (PKH) dan juga Bantuan Langsung Tunai (BLT) merasa bersyukur dan berterima kasih sekali menerima bantuan tetsebut.

Churotul Aeni salah satu sahabat Fatayat berkata "Saya senang dan bahagia sekali bisa mengikuti kegiatan-kegiatan fatayat peduli dari pembagian masker gratis (22/4), pembagian takjil di alun-alun Banyumas (15/5) dan kali ini masuk ke pelosok desa".

"Terimakasih kepada Fatayat PAC Banyumas sebagai pelopor kegiatan Fatayat Peduli dengan menggandeng ormas NU (Muslimat, Ansor, Banser, IPNU, IPPNU) dalam kegiatannya", Ahmad Zubair ketua GP Ansor menjelaskan.

Semoga Fatayat NU PAC Banyumas semakin jaya dan selalu berkhitmat menebar manfaat.(*)