74HssqAmpAieSQYdpeY0UHJ3eJx0ro2Bjc2BCzNj
Bookmark

1Juli Operasi Ramadani, Pengganti Operaai Ketupat


JAKARTA - Polri resmi mengganti nama Operasi Ketupat menjadi Operasi Ramadania. Kadiv Humas Mabes Polri, Irjen Boy Rafli Amar menjelaskan perubahan nama tersebut untuk semangat pembaharuan.

"Ini ada semangat pembaharuan saja, membangun kemaslahatan umat," kata Boy di Kompleks Mabes Polri, Rabu (15/6/2016).

Bareskrim Polri Bentuk Satgas Pengendalian Harga Bahan Pokok

Dipilihanya nama Ramadania memiliki arti tersendiri untuk operasi yang biasa dilakukan untuk pengamanan arus mudik tersebut. "Karena kita menginginkan selamat dan damai," katanya.

Adapun sasaran dari operasi ini sama dengan operasi ketupat yakni melaksanakan pengamanan kegiatan arus mudik masyarakat pada saat akan kembali ke daerah masing-masing. Selanjutnya mengamankan kegiatan ibadah bulan suci Ramadan hingga perayaan Idul Fitri.

"Kegiatan ini intinya mewujudkan keselamatan masyarakat agar terhindar dari segala macam bahaya termasuk kejatan yang berkaitan di jalan rata, berkaitan rumah tinggalnya yang kosong saat mudik. Kita mengedepankan langkah preventif dan juga membangun semangat siskamling," katanya.

Operasi ini akan dimulai sejak 1 hingga 15 Juli 2016 mendatang. (kha)

Sumber:okezone.com

Posting Komentar

Posting Komentar

close
close