74HssqAmpAieSQYdpeY0UHJ3eJx0ro2Bjc2BCzNj
Bookmark

Desa Adat Tambaknegara Gelar Jamasan Pusaka

Foto : Eddy Wahono

CTVINDONESIA, BANYUMAS
- Kelompok adat kesepuhan kejawen Kalitanjung desa Tambaknegara kecamatan Rawalo Kabupaten Banyumas kembali mengarak pusaka leluhur, Rabu (4/5/2022).


Acara dimulai dari kediaman kepala desa Tambaknegara menuju Balemalang setelah diarak dengan tapa bisu dan disemayamkan semalam dikediaman kepala desa Tambaknegara dilanjut dengan takbir hingga dini hari tadi.


David Okta Nugraha pegiat budaya milenia Rawalo menjelaskan bahwa budaya adat Kalitanjung adalah salah satu kekayaan budaya Nusantara, secara turun temurun dipertahankan dan dilestarikan oleh golongan kesepuhan kejawen setempat.




Kesakralan pelaksanaan sejak semalam sangat lekat dalam rantap tatacara yang bukan saja merupakan tontonan namun terlebih menjadikan sebuah tuntunan pada penerus kawula muda untuk dapat melestarikan budaya yang sangat adiluhung.


Nilai nilai budaya tercermin dalam kegotong royongan yang manunggal dalam kehidupan bermasyarakat di grumbul Kalitanjung.


Setelah pusaka kembali ke Balemalang yang diiring oleh para kesepuhan kejawen dilanjutkan dengan prosesi pencucian pembersihan pusaka bersama pusaka peninggalan leluhur Desa Tambaknegara.



Seperti yang dijelaskan oleh Muharto sesepuh dan ketua paguyuban kesepuhan kejawen Kalitanjung saat prosesi pencucian pusaka, ada beberapa peninggalan diantaranya keris dan buku kuno bertuliskan huruf jawa.***


Sumber : Eddy Wahono

Editor : Renj Apriyani

Posting Komentar

Posting Komentar

close
close