74HssqAmpAieSQYdpeY0UHJ3eJx0ro2Bjc2BCzNj
Bookmark

Kang Eef, Atlet Karate Porprov Pandeglang Itu Kini Berjuang Melawan Tumor

Foto : Tangkapan layar/kitabisa.com


CTVINDONESIA, PANDEGLANG - Seorang atlet muda karate peraih medali perak mewakili Kabupaten Pandeglang dalam Porprov 2018 Banten kini tergeletak tak berdayaa di tempat tidurnya.


Dia, yakni Eef Afrihaz (22) mendidap tumor ganas pada bagian mata. Demikian dikutip CTV dari akun twitter @sat_set_ ,Kamis sore (3/3/2022).


Cuitan yang ditulis pada tanggal 4 Februari 2022 tersebut tak mengundang simpatik dan keprihatinan dari para warganet.


Foto : @twitter


Akun tersebut juga menyebutkan bahwa anak ketiga dari pasangan Bapak Dani dan Ibu Atikah ini mengidap tumor ganas pada bagian matanya dan sudah tumbuh menutup setengah bagian muka. 


Selain itu disebutkan mata sebelah kanan kini sudah tidak bisa berfungsi lagi jadi sudah benar benar tidak bisa melihat.


"Tumor ganas tersebut sudah menutup setengah bagian wajah Eef. Mata sebelah kanan sudah tak berfungsi lagi jadi sudah tak bisa melihat,"katanya.



Akun itu juga menuluskan untuk melakukan aktivitas sehari-hari seperti mandi, Eef biasanya dibopong oleh ayahnya. Untuk makan biasanya disuapi oleh ibunya, makan pun sekarang hanya makan bubur dan pisang," ungkapnya.


"Menurut hasil pemeriksaan dokter, Eef harus dirujuk ke RS Cicendo Bandung atau RS Cipto Jakarta," imbuhnya.


Kakakya Eef yang tinggal serumah juga menderita tumor ovarium dan hanya bisa duduk. Jadi dalam satu rumah terdapat dua orang yang sedang mengalami sakit. 


Sungguh berat penderitaan kedua orang tuanya. Mohon doa dan donasinya untuk kesembuhan Eef, Sebutkan @sat_set_


Alumni SMA 3 Pandeglang tempat Eef sempat bersekolah pernah menggalangkan dana dan mendapatkan Rp 15 juta untuk pengobatan. Namun uangnya telah habis untuk berobat ke Serang, Banten.


"Kini keluarga sudah tidak punya biaya lagi, padahal Eef harus segera dilanjutkan kemoterapi untuk menangani pertumbuhan tumornya. Bapak hanya bekerja sebagai kuli bangunan, ibu tidak bekerja," tulis akun tersebut.


"Ya Allah semoga cepet sembuh, waktu aku dirawat di RSHS banyak pasien kanker yang tinggal di rumah singgah, biayanya gratis makan juga dikasih, saran kalau mau ke Cicendo cari aja rumah singgah kak," komentar warganet. 


Sedangkan @masidhoo menyebut bahwa Itu anggota BKC. Dari PB BKC sampai ke Cabang udah menjenguk Kang Eef. Mohon doa untuk kesembuhannya,"harapnya.


Ketika CTV mencoba berselancar lebih jauh, akun tersebut memohon kepedulian insan publik mengirimkan donasi ke Yayasan Kitabisa.***





Posting Komentar

Posting Komentar

close
close